BOGOR (16/11). Pelatihan Validator dan Verifikator Gas Rumah Kaca (GRK) kembali digelar hari ini. Bertempat di Aula PKSPL Baranangsiang, tercatat 40 peserta tampak begitu semangat di meja registrasi sebelum memasuki ruang acara. Kegiatan ini digelar oleh IPB University berkolaborasi dengan PT. Cedar Karyatama Lestarindo (CKL) dan Majalah (online) GREEN Indonesia.
Dekan Fakultas Ekonomi dan Manajemen (FEM) IPB, yang diwakili oleh Dr. A. Faroby Palatehan (Dosen FEM) dalam kesempatan pembukaan menyampaikan; selamat mengikuti pelatihan selama tiga kepada seluruh peserta. Sebelumnya, kegiatan dibuka dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya.
Beberapa saat sebelum acara, tampak sejumlah peserta saling berjabat tangan dan bersenda gurau. Tampaknya, kegiatan ini sekaligus menjadi ajang silaturrahmi diantara mereka yang juga teman lama. Seperti diketahui sebagian peserta adalah juga para Alumni IPB University.
***Riz***